Begini Cara Donasi Dengan Telkomsel POIN untuk Korban Bencana
NIKIPULSA.ID - Untuk memanjakan pelanggan setia, biasa Telkomsel menawarkan POIN setiap penggunanya melakukan transaksi dengan penawaran dan keuntungan yang menarik.
Biasanya penggunanya Telkomsel bisa menukarkan POIN dengan reward atau hadiah menarik berupa uang tunai sampai mobil jika jumlahnya sudah sesuai dengan yang sudah ditentukan oleh pihak Telkomsel selama periode sedang berlangsung.
Untuk itu, bagi kalian yang penasaran untuk mendonasikan Telkomsel POIN maka bisa melihat tutorialnya berikut ini.
Cara Donasi Kemanusiaan Dengan Telkomsel Poin
Memakai SMS
- Pertama, kalian bisa membuka aplikasi Messages atau SMS
- Pada aplikasi ini kalian bisa langsung mengetik DONASI
- Sesudah dirasa sudah benar, maka kalian bisa langsung mengirimkannya ke 777
- Nantinya pihak Telkomsel bakal mengirimkan notifikasi yang menyatakan jika kalian sudah melakukan donasi
Sebagai catatan, 10 Telkomsel POIN jika kalian sudah berhasil melakukan donasi lewat SMS. Tentu saja POIN yang diambil dapat dikatakan sedikit. Tapi jika dikumpulkan dari semua pengguna maka membuat donasi tersebut menjadi banyak.
Lewat kode
- Pertama, kalian bisa membuka aplikasi Phone atau Telepon
- Kemudian, kalian bisa mengetikkan kode *800*01#
- Nantinya Telkomsel bakal memberikan notifikasi jika donasi sudah berhasil dilakukan
Nyaris sama dengan metode SMS, pengguna Telkomsel bakal dikenakan 10 Telkomsel POIN untuk berdonasi kepada korban bencana Tsunami. Untuk kode ini, Telkomsel melakukan kerja sama dengan Rumah Zakat untuk memfasilitasi tersalurnya donasi kepada korban.
Kini Telkomsel telah memudahkan penggunanya untuk dapat mendonasikan Telkomsel POIN kepada yang memerlukan karena terkadang sebagian orang merasa sedih saat Telkomsel POIN hangus begitu saja tanpa mendapatkan apa-apa. Dengan adanya penukaran Telkomsel POIN dengan donasi ini maka akan membuat pengguna Telkomsel bisa membantu korban bencana dan membutuhkan.